Kamis, 06 Oktober 2011

Sekali Hujan banjir

Palembang-SeaGames2011

INI dia yang aku tunggu-tunggu.... Hujan yang bener2 dahsyat bro. Semalam Palembang ternyata hujannya sangat deras, dimana2 banjir... termasuk deket rumah aku yang parit2nya pada ngeluap gitu.
Bukan cuman itu, tadi pagi-pagi subuh Sekota Palembang kompak mati lampu (listrik padam). Yang ini kurang tau penyebabnya, tapi mungkin dikarenakan derasnya hujan dan angin yang kuat takutnya bakal nganggu jaringan listrik di kota ini.

Aku melihat langsung subuh ini gedung atau bangunan yang bercahaya hanyala bangunan yang memiliki generator listrik portable sendiri, yang biasanya seperti bank, hotel, ruko2 mewah...

Waktu nyampe di Ampera jelas terlihat, Seluruh kota Palembang gelap bagaikan kota mati... tapi ada sisi yang tak pernah redup yaitu Komplek Pusri dengan berpuluh2 cerobong asap pabriknya yang megah itu.
dan satu lagi di daerah kertapati jelas terlihat ada cahaya walau ngak seterang pusri... Lainnya paling2 tower di kantor walikota yang dihiasi lampu dan beberapa lampu jalan yang malah sebagian besar masih padam...

Sungguh pemandangan yang menakjubkan tapi jangan sering2 lah mati lampunya.... hehehe

Selasa, 04 Oktober 2011

Lapangan Baseball

Palembang-SeaGames2011

Setiap sabtu saya memantau langsung venues sea games di Jakabaring dan yang paling mudah dipantau adalah lapangan baseball karena venue ini berada tepat di samping jln. Gub. HA Bastari. Setiap tahap terbilang dikerjakan dengan tempo yang lumayan cepat hanya saja saat kemarau tiba pada 2 bulan yang lalu lapangan ini terlihat tersendat dengan rumput2nya yang begitu menguning, setiap kesana saya melihat ada saja petugas yang sedang menyiram rumput dilapangan namun tidak tau kenapa beberapa saat yang lalu sekitar beberapa pekan yang lalu rumput ini di cabut atau digunduli kembali, rasanya ingin menanyakan langsung kepada para pekerja namun rasanya tidak enak karena mereka memiliki tugas mereka masing2 yang sangatlah banyak belum lagi memang tidak ada akses langsung untuk masuk venue ini dari jalan, karena dibatasi oleh parit yang cukup lebar dan tentunya pagar yang tinggi.

Beberapa waktu setelah saya melihat hal tersebut segera saya browsing di Internet yang ternyata rumput kembali harus di tanam ulang karena belum memenuhi standart internatiional atau standar SEA GAMES, rumput masih terlihat bergelombang dan masih ada beberapa bagian yang tidak tertutupi rumput...

Sekarang sudah tanggal 4 Oktober hanya sekitar 1 bulan lagi sebelum sea Games diselenggarakan dan 10 hari sebelum pertandingan uji coba dilakukan di lapangan ini. Semoga semua tercapai sesuai target dan semua berjalan dengan lancar.

Mohon Doa dari P'LEMBANG TERCINTO LOVER yahh.... makasih.... SEA GAMES untuk kita untuk warga Palembang, warga Jakarta dan seluruh warga di Indonesia ini....